Sebagai wadah pembelajaran
bersama yang lintas platform blog, prinsip Komunitas Blogger Sulawesi Tengah (KBST) adalah
kekeluargaan dan kebersamaan untuk memberikan sumbangsih positif dalam
mengangkat nama dan citra Sulawesi Tengah melalui kegiatan blogging.
Untuk tujuan di atas, para
blogger yang tinggal; pernah tinggal; atau yang mempunyai hubungan erat dengan
Wilayah Sulawesi Tengah diundang dan diharapkan untuk bergabung dengan KomunitasBlogger Sulawesi Tengah ini.
Berikut profil beberapa Blogger
Sulawesi Tengah yang telah bergabung dengan Komunitas Blogger Sulawesi Tengah.
Secangkir Narasi Alam │ noerdblog.wordpress.com
Secangkir
Narasi Alam merupakan blog yang dikelola dari Kota Palu - Provinsi Sulawesi
Tengah. Sebuah wilayah yang berada di Indonesia bagian tengah, dengan kekayaan
akan keanekaragaman hayati dan masyarakat yang ramah-tamah. Blog
ini diperuntukan sebagai ruang kontemplasi dan sarana berbagi pengalaman serta
gagasan dari perspektif orang daerah. Blog ini banyak menulis
mengenai alam sesuai dengan latar belakang pemiliknya. Kang Noer selaku pemilik
blog ini memiliki latar belakang pendidikan di jurusan proteksi tanaman dan
melanjutkan pada jenjang berikutnya di program studi agribisnis. Sejak Tahun
2000 mengabdi untuk daerah Provinsi Sulawesi Tengah, dengan aktifitas rutin
ngantor pada dinas kehutanan.
P!kiran’KU │ rizkyattyullah.blogdetik.com
P!kiran’KU dibuat untuk memberikan informasi yang
mengandung pendidikan, memberikan wawasan yang luas bagi pembacanya, dan
pastiya Pikiran yang positif, memang delam tampilanya dan bahasa yang terdapat
pada artikel yang di pos masih kurang maksimal atau kurang di mengerti, tapi
saya selaku admin blog ini akan terus berusaha untuk memberikan yang terbaik
bagi pembacanya, kami juga akan terus berusaha memberikan artikel yang
berkualitas tapi itu semua memang perlu waktu yang panjang. dan semoga anda
akan merasa nyaman dengan Blog ini.
Pujiati Sari’s Blog │ pujiatisari.wordpress.com
Pujiati Sari’s Blog adalah blog
yang dikelola oleh Pujiati Sari. Nama yang diberikan oleh orang tuanya pada 20 tahun silam memiliki arti yang indah. Puji artinya doa/harapan/pujian.
Ati artinya memberi. Sedangkan Sari artinya Bunga-harum/taman/yang penting,
yang bermanfaat. Jadi, kalau diartikan secara keseluruhan, sekiranya bermakna:
“Harapan agar menjadi seseorang yang dapat mengharumkan dan memberi manfaat”. Puji adalah seorang pemimpi besar. Ada mimpi-mimpi yang dituliskan pada 3 lembar kertas yang ditempel di dinding
kamarnya. Semoga mimpi-mimpi Puji nantinya akan terwujud. Amin.
Ukhti Nur Rahmi │ ukhtinurrahmi.blogspot.com
Ukhti
Nur Rahmi merupakan blog yang berisi tentang kata-kata hikmah dan kata-kata mutiara Islami, dengan harapan semoga
bermanfaat dan disukai oleh pembaca. Menurut
ukhtinurrahmi dalam tulisannya yang berjudul Ketentuan Takdir (8/11/2012),
bahwa Jika sesuatu itu milik kita, sesulit apapun jalannya, apapun
rintangannya pasti akan jadi milik kita, karena memang untuk kita. Tetapi jika
sesuatu itu bukan milik kita, walaupun mudah jalannya, walaupun bersusah payah
kita ingin mendapatkannya, tidak akan pernah akan jadi milik kita, karena
memang bukan untuk kita.
Deanmbakyuu │ deanmbakyuu.blogspot.com
Blog dengan domain deanmbakyuu.blogspot.com
ini merupakan blog milik Dian Ayu Merdekawati. Dalam kolom perkenalan dirinya,
Dian menyatakan bahwa sesuatu yang bergerak memiliki akal,
perasaan, jiwa dan nafas. Dian yang
masih mahasiswa ini juga memiliki minat pada semua yang berbau dan berhubungan
dengan seni. Menurut Dian dalam tulisannya yang berjudul Makna Sebuah
Hidup Baru (7/2/2014), bahwa segala dalam kehidupan ini adalah
proses. Tak ada satupun yang dapat bermegah dengan kehidupan rohaninya. Karena hidup
masih terus berjalan, dan manusia terus berproses, dan terus berubah.
Pojok Serambi │ wahidnugroho.com
Blog Pojok Serambi merupakan blog yang didiskripsikan dengan kalimat Hanya
Obrolan yang Lazim Dibahas di Pojok Seambi. Dalam profilnya, pemilik blog - Wahid
Nugroho memperkenalkan diri sebagai lelaki seperempat
abad lewat dan bekerja sebagai buruh negara di sebuah kementerian pemerintah.
Pecinta buku, masak, jalan-jalan, fajar, dan keheningan. Beristri satu, berputri tiga. Kini tinggal di Luwuk,
Sulawesi Tengah di sebuah rumah berkamar tiga, di atas bukit, yang konon
kabarnya adalah tempat dikabulkannya doa-doa.
Blog Firman.com │ blogfirman.com
Blog Firman.com merupakan blog yang dikelola oleh Firman. Dalam profilnya Firman
menyatakan akan menulis asal suka dan ada waktu. Apalagi tulisan
itu bisa menaikkan popularitasnya dan mendatangkan uang, ia
akan dengan sangat senang hati menyelesaikannya. Sejauh ini Firman sudah menamatkan
pendidikan Magister Teknik di Bidang Teknik Transportasi PPS Universitas
Hasanuddin Makassar. Firman bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil di Dinas PU Tolitoli. Disamping
itu, ia juga bekerja jualan tiket pesawat dan menjual
jasa pembuatan blog.